TIJAN MENGAJAK UNTUK MENGEVALUASI DIRI MENGIKUTI APEL DENGAN TERTIB

WONOSARI- Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Gunungkidul melaksanakan kegiatan Apel Rutin Jum’at Pagi, Apel Rutin yang rutin dilaksanakan setiap Jum’at pagi diikuti oleh seluruh karyawan di lingkungan Disdikpora Kabupaten Gunungkidul dengan mematuhi protokol kesehatan pencegahan virus COVID-19. Apel rutin Jum’at pagi di minggu pertama bulan Desember 2020 dilaksanakan di halaman kantor Disdikpora Kabupaten Gunungkidul yang terlaksana dengan lancar. Selain apel pada Jum’at minggu pertama bulan Desember ini juga di laksanakn senam sehat.

Drs. Suharjiya, M.A. selaku kepala UPT Sangar Kegiatan Belajar Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Kabupaten Gunungkidul bertindak sebagai pemimpin apel dan Tijan, S.Sos., M.M. selaku Kepala Bidang Pembinaan Ketenagaan Disdikpora Kabupaten Gunungkidul bertindak sebagai pembina apel.

Dalam sambutannya Tijan, S.Sos., M.M. mengajak untuk mengevaluasi diri mengikuti apel dengan tertib sehingga ada sinergitas yang menyangkut tugas dan tanggung jawab.

“Terkait dengan ketugasan kita, mari sama-sama juga kita laksanakan dengan iklas dengan sebaik-baiknya sehinggan ketugasan itu akan selesai dengan waktu yang di tentukan”. Jelas Tijan, Jum’at (04/12/2020).

Komentar