Senin pagi (31/12/2018) dilaksanakan apel pagi dalam rangka mengawali kegiatan di hari Senin sekaligus mengakhiri pelaksanaan program tahun 2018 Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Gunungkidul. Pelaksanaan apel pagi kali ini diikuti oleh 81 peserta apel yang terdiri dari Kepala Dinas, Kepala Bidang, Kepala Subbag, Pengawas dan Penilik, serta karyawan di lingkungan Disdikpora Kabupaten Gunungkidul.
Kepala Disdikpora Kabupaten Gunungkidul Bahron Rasyid, S.Pd.,M.M. selaku pembina apel dalam sambutannya menyampaikan :
“Alhamdulillah, seluruh pekerjaan di tahun 2018 sudah selesai. Terima kasih atas kerja keras teman-teman, segera kita akan memasuki tahun 2019 tentunya dengan tantangan dan dinamika baru yang lebih menantang. Kita berharap semoga kita semua selalu diberi kesehatan agar dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya.”
Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan Satyalancana Karya Satya oleh Presiden Republik Indonesia kepada PNS di lingkungan Disdikpora Kabupaten Gunungkidul diantaranya yaitu :
- Bahron Rasyid, S.Pd.,M.M. penghargaan Satyalancana Karya Satya 30 tahun
- Slamet Sutoyo, S.Pd.,M.M. penghargaan Satyalancana Karya Satya 30 tahun
- Riyanto, S.I.P. penghargaan Satyalancana Karya Satya 30 tahun
- Bekti Purwanti penghargaan Satyalancana Karya Satya 30 tahun
- Joko Suryanto, S.Pd.,M.Pd. penghargaan Satyalancana Karya Satya 20 tahun
- Sumarno, S.Pd. penghargaan Satyalancana Karya Satya 20 tahun
- Sugiman penghargaan Satyalancana Karya Satya 10 tahun
- Isa Fandi Kuncoro Satyalancana Karya Satya 10 tahun
Acara diakhiri dengan berdo’a syukur untuk tahun 2018 dan harapan baik di tahun 2019.
Jumat, 20 September 2024