WONOSARI – Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Gunungkidul melaksanakan apel pagi rutin. Apel pagi Senin (24/02/2020) diikuti oleh seluruh karyawan di Lingkungan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Gunungkidul.
Bertindak sebagai pemimpin apel yaitu Suheru, M.Pd. selaku Kepala Seksi Peserta Didik dan Pembangunan karakter Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Non Formal Bidang Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Non Formal Disdikpora Kabupaten Gunungkidul. Dan bertindak sebagai pembina apel yaitu Bahron Rasyid, S.Pd, M.M. selaku Kepala Disdikpora Kabupaten Gunungkidul.
Dalam amanatnya Bahron Rasyid, S.Pd, M.M. mengajak untuk mendoakan korban musibah yang dialami SMPN 1 Turi Kabupaten Sleman Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Beliau juga menyampaikan bahwa tragedi tersebut merupakan musibah yang harus dijadikan pelajaran bersama.
“Semoga korban yang menigal dunia khusnul khotimah, keluarga yang ditigalnkan diberi ketabahan, dan yang selamat diberi kesehatan”. Lanjut Bahron. Senin (24/02/2020).
Bahron Rasyid, S.Pd, M.M. juga mengingatkan bahwa hari ini masih berlangsung pemeriksaan oleh BPK dan meminta untuk seluruh karyawan selalu siap dengan permintaan data-data yang diminta oleh BPK.
Jumat, 20 September 2024