GEBYAR PAUD KECAMATAN PALIYAN

PALIYAN- Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Gunungkidul bekerjasama dengan Mitra PAUD Kecamatan Paliyan menyelenggarakan Gebyar PAUD Tahun 2019 dengan tema “Melalui Gebyar PAUD Kita Wujudkan Sumber Daya Manusia yang Unggul dan Berkarakter Menuju Abad 21’’. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Disdikpora Kabupaten Gunungkidul, Bahron Rasyid, S.Pd. MM yang memberikan sambutan , membuka acara secara resmi serta melaunching Gerakan Gemar Menabung Bagi Anak Usia Dini.

Dalam sambutannya Bahron Rasyid, S.Pd. MM mengatakan bahwa atas bimbingan semua pihak dan didukung oleh doa masyarakat sehingga semua anak tumbuh berkembang dengan sehat yang akan menjadi generasi cerdas, berakhlak mulia dan menjadi apa yang dicita-citakan.

“Dididik sejak dini pada pola pendidikan yang benar dan pola pengasuhan yang benar maka putra-putri kita akan menjadi orang yang hebat.” tambah Bahron Rasyid, Kamis (07/11/2019).

Kegiatan ini diselenggarakan di Balai Dusun Karangasem B, Karangasem, Paliyan. Adapun tujuan diselenggarakannya Gebyar PAUD ini yaitu untuk memberikan ruang kepada anak-anak khususnya kecamatan Paliyan dalam berkreasi, berekspresi, berimajinasi dan mengembangkan segala potensi, bakat dan minat yang dimiliki. Selain itu, acara ini juga bertujuan untuk meningkatkan kompetensi para guru dan pendidik PAUD dalam mengerahkan segala kemampuan yang dimiliki, mencurahkan segala tenaga dan pikiran, guna mempersiapkan anak-anak didiknya menuju masa depan yang gemilang.

“ Harapan kami dengan adanya Gebyar PAUD anak-anak akan tumbuh menjadi generasi emas Indonesia yang cerdas, terampil, mandiri, unggul dan berkarakter dalam rangka menyongsong abad 21”. tambah Putri Novita selaku ketua panitia.

 

Komentar