Orientasi Kepemimpinan bagi Pengurus Himpaudi Kapanewon Se Kabupaten Gunungkidul

WONOSARI – Kepala Bidang Pembinaan Ketenagaan Dinas Pendidikan Kabupaten Gunungkidul, Kisworo, M.Pd dan Kepala Bidang PAUD dan PNF, Irma Madyastuti Rahayu, S.STP menghadiri kegiatan ‘’Pembukaan Kegiatan Orientasi Kepemimpinan bagi Pengurus Himpaudi Kapanewon Se Kabupaten Gunungkidul’’. Kegiatan yang bertempat di Hotel Chyka Raya Wonosari ini dilaksanakan oleh Himpaudi Kabupaten Gunungkidul. Hadir dalam kegiatan ini Ibu PAUD Kabupaten Gunungkidul (Istri Bupati) , Ibu Dyah Sunaryanta yang memberikan sambutan dan membuka acara secara resmi.

Dalam sambutannya Dyah memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas inisiatif baik dari Himpaudi Kabupaten Gunungkidul yang bekerja sama dengan pengurus wilayah himpaudi DIY untuk melaksanakan kegiatan orientasi kepemimpinan ini.

‘’Dengan diadakannya kegiatan ini membuktikan bahwa pengurus himpaudi memiliki dedikasi dan komitmen yang tinggi untuk menjalankan roda organisasi.’’ Kata Dyah, Senin (10/01/2022).

Dyah berpesan agar himpaudi tetap melaksanakan amanah baik di lembaga maupun di organisasi dengan baik dan sungguh-sungguh untuk mewujudkan generasi pembaharu bangsa yang sehat, cerdas, ceria dan berakhlak mulia.

‘’Saya sangat bersyukur dan sangat mengharapkan himpaudi tetap dapat bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Gunungkidul untuk mewujudkan Gunungkidul cerdas, mandiri dan sejahtera.’’ Ucap Dyah.

Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan Orientasi Kepemimpinan bagi Pengurus Himpaudi Kapanewon Se Kabupaten Gunungkidul. Kegiatan ini diperuntukkan bagi pengurus himpaudi yang belum mengikuti diklat kepemimpinan atau orientasi kepemimpinan. Kegiatan yang diikuti oleh 260 peserta ini dibagi menjadi 4 kelas dengan tetap mematuhi protocol kesehatan covid-19.

Komentar