Dukung Implementasi KURIKA, Kepala Dinas Pendidikan Gunungkidul Resmikan Komunitas Belajar Gunungkidul Smart Teaching (GST) PMM Untuk SD-MI

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Gunungkidul telah resmi melaunching Komunitas Belajar Gunungkidul Smart Teaching (GST) pada 5 Februari 2024. Acara yang berlangsung secara daring tersebut mengusung materi “Persiapan Pelaksanaan Kinerja Bagi Guru dan Kepala Sekolah (Observasi Kelas) Jenjang SD”.

Nunuk Setyowati, S.Pd.,MM selaku kepala Dinas Pendidikan sangat bangga dan mengapreasiasi ide dibentuknya komunitas belajar bagi guru tersebut. Tak lupa beliau menyampaikan ucapan  selamat dan berkomitmen siap memberikan dukungan penuh terhadap penyelenggaraan Komunitas Belajar Gunungkidul Smart Teaching (GST) PMM Untuk SD-MI.

Komunitas Belajar Gunungkidul Smart Teacher dibentuk dengan mengacu pada Peraturan Dirjen GTK Kemdikbudraistek Nomor 4263/B/HK.04.01/2023 tentang Optimalisasi Komunitas Belajar. Komunitas ini merupakan wadah bagi guru dan tenaga kependidikan untuk belajar bersama dan berkolaborasi secara rutin, memiliki tujuan yang jelas dan terukur dalam meningkatkan kualitas pembelajaran sehingga berdampak pada hasil belajar murid.  Komunitas Belajar Gunungkidul Smart Teaching ini dibentuk atas inisiasi guru-guru penggerak dan guru hebat dari jenjang SD-MI beserta Pengawas Sekolah Dasar dengan bermitra dengan Dinas Pendidikan, PGRI Kabupaten Gunungkidul, APSI Gunungkidul, DPC IKA UNY Gunungkidul, KKPS SD Gunungkidul, dan KKKS SD Gunungkidul.

Dalam sambutannya, Nunuk Setyowati, S.Pd.,MM berharap komunitas belajar ini dapat memberi warna, inspirasi, dan tambahan wawasan bagi dunia pendidikan di Gunungkidul. Beliau juga berharap komunitas ini dapat menjadi tempat pendidikan dan pelatihan bagi guru, kepala sekolah, pengawas serta praktisi pendidikan untuk saling berkolaborasi, berbagi inspirasi, dan praktik dalam meningkatkan kualitas pendidikan. Diharapkan komunitas belajar mampu mendorong guru-guru untuk lebih adaptif terhadap berbagai perubahan seiring dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam dunia pendidikan. 

Beliau juga berpesan kepada guru dan kepala sekolah yang belum bergabung dalam komunitas belajar untuk segera bergabung dan bersama-sama menyukseskan kurika.

Dengan mengucap Bismillahirrohmaanirrohim 

“ kami Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Gunungkidul melounching secara resmi Berdirinya Komunitas Belajar Gunungkidul Smart Teaching (GST) pada hari ini Senin, 5 Februari 2024, dengan doa dan harapan semoga Kombel ini selalu mewarnai, memberikan inspirasi dan tambahan wawasan bagi dunia pendidikan di Gunungkidul. Aamiin." papar Nunuk Setyowati, S.Pd.,MM

Komentar