WONOSARI- Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Gunungkidul melalui Bidang Pembinaan Ketenagaan melaksanakan kegiatan Rapat Koordinasi Penilaian Kinerja Kepala Sekolah. Bertempat di Ruang Rapat Sasana Krida Wiyata Disdikpora Kabupaten Gunungkidul dengan peserta pengawas Sekolah Dasar (SD), Pengawas Sekolah Menengah Pertama (SMP), dan Koordinator Wilayah Kecamatan Bidang Pendidikan (Korwilcambidik) dengan tetap menjalankan protokol pencegahan virus COVID-19. Hadir dalam kegiatan ini Bahron Rasyid S.Pd., M.M. selaku Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda, Dan Olahraga Kabupaten Gunungkidul.
Dalam sambutanya Bahron Rasyid S.Pd., M.M. menyampaiakan bahwa sejak tanggal 13 Juli 2020 sampai tanggal yang belum bisa ditentukan, pelayanan peserta didik dilakukan dengan cara belajar di rumah.
“Yang dirumah itu peserta didik sementara untuk guru dan tenaga kependidikan yang lain kerja full di kantor, tidak ada wrok from home semuanya bekerja di kantor”. Jelas Bahron, Kamis (23/07/2020).
Beliau menyampaikan lebih lanjut Belajar Di Rumah (BDR) untuk dapat disikapi, terkait dengan surat edaran Kepala Dinas Dikpora Kabupaten Gunungkidul tanggal 8 Juli 2020 diataranya yang pertama untuk PAUD Non Formal meliburkan kegiatan, yang ke-dua TK atau Formal dapat dilakukan kegiatan Belajar di Rumah bila memungkinkan dan tidak membebani orang tua peserta didik, serta untuk daerah yang aman diperbolehkan mengumpulkan peserta didik dalam rangka pengenalan lingkungan sekolah dan persiapan BDR dengan tetap menjalankan protokol kesehatan pencegahan virus COVID-19.
“Untuk yang kelas 1 SD bila mengupulkan tolong dengan orang tua wali murid.” Lanjut Bahron.
Bahron Rasyid S.Pd., M.M. menambahkan dalam sambutanya bahwa Dinas Pendidikan, Pemuda, Dan Olahraga Kabupaten Gunungkidul memiliki kegiatan rutin tahunan yaitu menilai kinerja kepala sekolah jenjag SD dan SMP yang merupakan tugas pengawas. Beliau meminta dilaksankan dengan sebaik-baiknya dan menjadi sebuah kegiatan dalam menilai, mencocokan data, dan pendataan sekolah binaan.
Jumat, 20 September 2024