Visitasi Sosok Pegiat PAUD Tingkat Nasional tahun 2018

Rabu 10 Oktober 2018 Tim Visitasi Sosok Pegiat PAUD Tingkat Nasional Tahun 2018 dari Kemendikbud Jakarta tiba di Gunungkidul. Kedatangan Tim Visitasi yang terdiri dari 2 orang yaitu Ibu Amel dan Ibu Mitha ini dalam rangka melakukan penilaian kepada kandidat Sosok Pegiat PAUD Tingkat Nasional Tahun 2018. Kabupaten Gunungkidul sendiri mempunyai 2 kandidat Sosok Pegiat PAUD Tingkat Nasional Tahun 2018, yang pertama Ibu Yuli Farhantina, S.E., M.Si dari PAUD Masyithoh Syifa’ul Qulub Kecamatan Gedangsari dan kandidat yang kedua yaitu Ibu Sumarsini, S.Pd., AUD dari KB Tunas Harapan Kecamatan Ponjong.

Ibu Nani Asyfiah selaku Kepala Bidang PAUD dan PNF Dinas Dikpora Kabupaten Gunungkidul memberikan sambutan selamat datang dalam kunjungan yang pertama di Gedangsari. Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa Gunungkidul memiliki PAUD sejumlah 1200 lebih dan memiliki banyak sosok pegiat PAUD dan beliau juga bersyukur Gunungkidul menjadi salah satu Kabupaten yang memiliki 2 kandidat untuk Pegiat PAUD Tingkat Nasional Tahun 2018 ini.

Setelah di Gedangsari kunjungan kemudian dilanjutkan ke Ponjong, dalam kunjungan kedua ini juga dihadiri oleh Bapak Bahron Rasyid selaku Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Gunungkidul  sekaligus memberi sambutan selamat datang , dalam sambutannya Beliau berharap Gunungkidul dapat mendapatkan hasil yang baik dalam Sosok Pegiat PAUD Tingkat Nasional Tahun 2018 ini.

Komentar